info seputar artikel dan tips hidup sehat

Waspada Diare, Hindari Konsumsi Makanan Ini Saat Perut Kosong

Waspada Diare, Hindari Konsumsi Makanan Ini Saat Perut Kosong
Nikmatsehat.xyz - Akibat kesibukan aktifitas dan padatnya jadwal kerja membuat seseorang melupakan kewajiban fisiknya, yakni makan. Pola makan jadi kacau dan sering terjadi perut kosong pada jam dan jadwal makan.

Padahal saat perut kosong, proses pencernaan makanan terganggu yang menyebabkan fisik melemah dan kenaikan asam lambung yang memicu penyakit akut lainnya seperti maag, diare dan penyakit perut lainnya.

Hindari Konsumsi Makanan Ini Saat Perut Kosong

Pada kondisi perut kosong, hendaklah mewaspadai makanan yang dapat memicu terjadinya diare. Apa saja makanan pemicu diare saat dikonsumsi di waktu perut kosong. Berikut penjelasannya.

Kopi

Minuman ini memiliki basis penggemar sendiri. Kandungan kafein yang mampu mengembalikan tubuh aktif kembali memang bagus untuk mendongkrak aktifitas. Namun, jika dikonsumsi saat perut kosong bisa berbahaya bagi lambung. Hal ini disebabkan oleh kafein yang mengandung asam yang dapat membuat iritasi lapisan lambung saat sekresi. 

Kacang

Sudah dapat dimaklumi kalau kacang-kacangan dapat menghasilkan gas di dalam perut dan menyebabkan perut kembung. Makanan ini layak dihindari saat perut kosong. Atau bisa pula anda konsumsi bersama makanan lainnya, misalnya dicampur roti sebagai selai kacang dan sebagainya.

Waspada Diare, Hindari Konsumsi Makanan Ini Saat Perut Kosong

Bir

Minuman beralkohol ini juga layak dihindari untuk diminum saat perut kosong. Karena akan menimbulkan efek terbakar di usus, rasa perut kembung hingga bisa mengakibatkan sakit kepala. 

Jeruk

Buah yang tinggi kandungan vitamin C nya ini memang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Akan tetapi sebaiknya hindari makan jeruk di kala perut kosong. Sebab akan mengakibatkan kembung, rasa mulas, kenaikan asam lambung serta dapat menyebabkan maag akibat zat asam yang terkandung di dalamnya.

Makanan pedas

Masakan pedas juga merupakan makanan yang memiliki basis penggemar sendiri. Sensasi pedasnya mampu menggaet cita rasa penggoda lidah. Namun, jangan sampai menikmati masakan pedas dalam keadaan perut kosong. Hal ini dapat memicu iritasi pada lapisan usus dan diare.

Produk olahan susu

Produk olahan susu selain yogurt tidak baik dikonsumsi saat perut kosong. Karena dapat meningkatkan asam lambung dan perut kembung, hingga diare. Pilih yogurt untuk kesehatan tubuh anda. Atau iringi dengan makanan ringan lainnya agar perut tidak dalam keadaan benar-benar kosong. 

Waspada Diare, Hindari Konsumsi Makanan Ini Saat Perut Kosong

Soft drink

Soft drink atau biasanya minuman bersoda ini tidak baik diminum saat perut kosong. Soda yang terkandung di dalamnya menjadi alasan utama. Sebab dapat mengganggu pencernaan dan menyebabkan perut kembung. Sangat disarankan untuk tidak mengkonsumsinya dalam keadaan dingin.

Tomat

Demikian halnya buah tomat yang memiliki kandungan asam yang tinggi. Sangat dianjurkan untuk tidak dikonsumsi kala perut kosong. Problem sakit perut seperti perut kembung dan maag siap-siap mengintai apabila tetap melakukannya.

Meskipun deretan makanan di atas bergizi dan bernutrisi, namun ada baiknya dihindari saat perut dalam keadaan kosong agar tidak menimbulkan gangguan penyakit perut lainnya. Sayangi perut anda untuk masa yang akan datang.